Perampasan Dompet di Depan SMAN 1 Imogiri, Korban Alami Kecelakaan Saat Mengejar Pelaku

Ibu Rumah Tangga di Bantul Jadi Korban Perampasan, Jatuh Saat Berusaha Mengejar Pelaku

mediacitraindonesia.com – Bantul, DIY | Aksi perampasan terjadi di depan SMAN 1 Imogiri, Padukuhan Manggung, Wukirsari, Imogiri, Bantul, pada Jumat (7/3/2025) sekitar pukul 09.30 WIB. Seorang ibu rumah tangga, Nur Fitriyani Hidayah (37), warga Nogosari, Wukirsari, menjadi korban dalam kejadian ini.

Menurut Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry, korban saat itu mengendarai sepeda motor Honda Beat dengan dompet diletakkan di dasbor motor. Tiba-tiba, seorang pria dengan sepeda motor Honda Scoopy memepetnya dan langsung merampas dompet tersebut.

“Setelah mendapatkan dompet korban, pelaku langsung melarikan diri ke arah barat,” ujar AKP Jeffry, Sabtu (8/3/2025).

Baca Juga : https://mediacitraindonesia.com/honda-brv-tabrak-honda-beat-di-banguntapan-pemotor-patah-kaki/

Korban sempat berusaha mengejar pelaku, namun nahas, ia mengalami kecelakaan di depan Pasar Imogiri, Jalan Imogiri Timur, dan harus dilarikan ke Puskesmas Imogiri.

Akibat kejadian ini, korban kehilangan dompet berisi dua lembar STNK, KTP, kartu BPJS, ATM BRI, serta uang tunai Rp 30 ribu. Polisi masih menyelidiki kasus ini dan memburu pelaku perampasan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!