MCI – Gunungkidul, DIY | AKBP Damus Asa, S.H., S.I.K., M.H., resmi mengawali tugasnya sebagai Kapolres Gunungkidul dengan prosesi penyambutan adat kepolisian berupa Tradisi Gerbang Pora di halaman Mapolres Gunungkidul, Selasa (13/01/2026). Prosesi tersebut menjadi penanda simbolis dimulainya kepemimpinan baru di tubuh Polres Gunungkidul.
Setibanya di Mapolres, AKBP Damus Asa disambut pengalungan rangkaian bunga oleh jajaran perwira sebagai bentuk penghormatan dan penerimaan keluarga besar Polres Gunungkidul. Selanjutnya, Kapolres baru melangkah mantap melewati lorong kehormatan pedang pora yang terhunus, mencerminkan kesiapan dan soliditas seluruh personel di bawah komando pimpinan baru.
Tradisi Gerbang Pora bukan sekadar seremoni, melainkan mengandung makna mendalam tentang loyalitas, komitmen, dan kesiapan institusi dalam mendukung kebijakan serta visi-misi Kapolres yang baru. Setiap pedang yang terangkat menjadi simbol keteguhan anggota kepolisian dalam menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Kasihumas Polres Gunungkidul, AKP Subarsana, menegaskan bahwa prosesi tersebut merupakan bentuk pernyataan sikap seluruh jajaran.
“Tradisi Gerbang Pora adalah simbol loyalitas dan kesiapan kami. Seluruh personel Polres Gunungkidul siap bersinergi dan mendukung penuh kepemimpinan AKBP Damus Asa demi memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Dengan estafet kepemimpinan ini, Polres Gunungkidul diharapkan mampu terus meningkatkan profesionalisme, memperkuat sinergi dengan masyarakat, serta menjaga kondusivitas wilayah hukum Gunungkidul agar tetap aman, tertib, dan damai.
Kehadiran AKBP Damus Asa menjadi harapan baru bagi penguatan kinerja kepolisian di Bumi Handayani, sekaligus menegaskan komitmen Polres Gunungkidul dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.













