mediacitraindonesia.com – Gunungkidul, DIY |Komandan Kodim 0730/Gunungkidul, Letkol Inf Roni Hermawan, mendampingi Bulog dalam penyerapan gabah petani di Kalurahan Pancarejo, Kapanewon Semanu, Gunungkidul, Jumat (7/3/2025). Kegiatan ini bertujuan memastikan kelancaran proses penimbangan dan pembelian gabah oleh Bulog Gunungkidul.
Dandim menegaskan bahwa pendampingan ini penting untuk memperkuat komunikasi dan koordinasi antara petani dan Bulog. Dengan turun langsung ke lapangan, pihaknya dapat memahami kondisi petani serta membantu memastikan penyerapan gabah berjalan optimal.
“Alhamdulillah, kami bisa berkomunikasi langsung dengan petani di Pancarejo. Ini langkah nyata dalam mendukung program pemerintah untuk mencapai target serapan gabah di Gunungkidul,” ujar Letkol Inf Roni Hermawan.
Ia berharap komunikasi langsung ini dapat menghasilkan kesepakatan terbaik bagi petani dalam menjual gabahnya ke Bulog.
Turut hadir dalam kegiatan ini Danramil 10/Semanu Kapten Inf Ari Muhanto, Lurah Pancarejo Suhadi, Babinsa Pancarejo Serda Arwanto, Dukuh setempat, Tim Bulog Gunungkidul yang dipimpin Taufik, serta para petani Pancarejo.