MCI – Gunungkidul, DIY | Suasana pagi di SMP Eka Kapti Karangmojo mendadak dikejutkan oleh kabar duka. Seorang penjaga malam sekolah tersebut, Yatin (60), warga Padukuhan Ngawis II, Kalurahan Ngawis, Kapanewon Karangmojo, ditemukan meninggal dunia pada Jumat (31/10/2025) pagi.
Peristiwa itu pertama kali diketahui oleh istri korban sekitar pukul 05.30 WIB. Ia datang ke sekolah untuk mencari sang suami yang belum pulang usai berjaga malam. Namun, sesampainya di lokasi, sang istri justru menemukan korban dalam kondisi tertidur di atas kasur di dalam salah satu ruang kelas.
“Saat dibangunkan, korban tidak merespons. Saksi kemudian memanggil warga lain dan melaporkan kejadian ke Polsek Karangmojo,” ungkap Kapolsek Karangmojo, AKP Suyanto, saat dikonfirmasi.
Tak lama berselang, petugas kepolisian bersama tim medis dari RSI Wonosari tiba di lokasi untuk melakukan pemeriksaan. Hasil pemeriksaan dokter menyatakan korban telah meninggal dunia dan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuhnya.
“Korban diperkirakan sudah meninggal lebih dari empat jam sebelum ditemukan. Berdasarkan keterangan keluarga, korban memiliki riwayat penyakit jantung dan diduga meninggal akibat serangan jantung,” tambah AKP Suyanto.
Jenazah korban kemudian diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan. Kejadian ini meninggalkan duka mendalam bagi rekan-rekan dan pihak sekolah, yang mengenal almarhum sebagai sosok rajin dan bertanggung jawab selama bertugas menjaga keamanan lingkungan sekolah.


 
 
 
 
 
 

 
							











